Susu Fitness Untuk Menurunkan Berat Badan
9 Rekomendasi Susu Diet Terbaik ini Cocok untuk Menambah Asupan Protein Harian
Sumber gambar
unsplash.com
Kamu sedang diet menurunkan berat badan? Jika iya, kamu tentu membutuhkan asupan protein yang cukup untuk tetap mempertahankan massa otot dan menurunkan kadar lemak. Tak perlu bingung mencari asupan protein, kamu bisa mendapatkannya dari rekomendasi susu khusus diet berikut!
Punya berat badan yang ideal adalah impian semua orang. Bukan cuma masalah penampilan tetapi juga alasan kesehatan. Kamu yang merasa perlu diet akan sangat memerlukan makanan dengan kandungan protein whey yang tinggi.
Protein whey memiliki kadar gula yang rendah dan sangat baik dikonsumsi saat sarapan. Susu mengandung protein whey yang tinggi, sehingga membuat kenyang lebih lama.
Selain susu, kamu juga harus memenuhi kebutuhan nutrisi yang lain seperti karbohidrat dan vitamin. Hanya saja kalau ingin program dietmu berhasil, kurangi konsumsi makanan dengan kadar lemak dan gula yang tinggi.
Susu diet bekerja menurunkan berat badan karena tidak memiliki kandungan lemak. Tanpa takut gemuk, kamu tetap bisa mendapatkan asupan vitamin yang dibutuhkan seperti kalsium, fosfor, dan vitamin D. Susu diet mengandung kalori yang lebih rendah dibandingkan susu kebanyakan, hanya sekita 80 sampai 120 kalori.
Susu telah lama menjadi bagian dari menu diet banyak orang. Selain membantu tubuh kenyang lebih lama, susu juga kaya akan kandungan nutrisi. Bahkan ada beberapa orang yang menerapkan diet khusus pisang dan susu, di mana mereka hanya mengonsumsi kedua makanan tersebut selama 3-4 hari. Namun diet seperti itu tidak disarankan tanpa adanya pengawasan ahli gizi.
Manfaat lain yang didapat dengan mengonsumsi susu adalah asupan makanan yang lebih terkontrol. Orang-orang yang diet harus benar-benar mengatur porsi makan mereka agar tidak berlebihan. Susu protein memberikan efek kenyang pada tubuh sehingga kamu tidak mudah merasa lapar.
Tidak hanya itu, susu juga dilengkapi dengan berbagai macam vitamin dan mineral untuk memastikan tubuhmu mendapatkan asupan nutrisi lengkap. Salah satunya ada zat besi yang berfungsi membantu produksi hemoglobin untuk mendistribusikan sel darah merah ke seluruh tubuh.
Darah tinggi atau hipertensi termasuk penyakit yang paling banyak menyerang masyarakat Indonesia. Tidak hanya lansia, orang-orang yang masih muda juga bisa terkena penyakit itu. Tidak ada salahnya mencegah hipertensi sejak dini.
Cara yang bisa dilakukan adalah dengan menerapkan gaya hidup sehat dan mengonsumsi susu rendah lemak. Kandungan kalsium dalam susu rendah lemak dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi. Imbangi dengan asupan gizi seimbang dan mengurangi konsumsi garam.
Namanya susu tinggi kalsium, tentu saja sangat baik untuk kesehatan tulang. Menjaga tulang kuat sangat penting agar tubuh tetap semangat beraktivitas. Dengan menjaga asupan kalsium, kamu akan terhindar dari penyakit osteoporosis, pengapuran tulang, dan tulang tidak mudah patah.
Sayangnya dibandingkan negara lain seperti Malaysia dan Singapura, konsumsi susu di Indonesia masih tergolong rendah.
Diet bukan berarti tidak bisa minum susu enak. Garden of Life Raw Organic Fit Protein Powder tidak hanya kaya protein dan kalsium, tetapi punya rasa nikmat juga. Dalam setiap sendoknya kamu akan mendapatkan 7 macam nutrisi sekaligus.
Susu ini terbuat dari 13 bahan baku organik dengan kandungan 21 vitamin dan mineral. Meski sedang berdiet, kamu tidak perlu khawatir tubuhmu akan kekurangan nutrisi. Susu shake ini bekerja meningkatkan energi, menjaga perut kenyang lebih lama, dan membangun massa otot tanpa lemak. Gula darahmu juga tetap terjaga dengan mengonsumsi produk ini secara rutin.
Garden of Life Raw Organic Fit Protein Powder varian Chocolate Cacao 509 gram bisa dibeli di Shopee seharga Rp 495.000. Untuk varian Plain Unflavored 568 gram tersedia di Lazada seharga Rp 930.000.
Susu diet dengan formula Slim Expert ini cocok banget untukmu yang ingin menurunkan berat badan. Kaya akan protein dan isomaltusa yang bisa membuat perut terasa kenyang lebih lama.
Protein di dalamnya membantu membangun massa otot tanpa lemak, sementara kandungan serat dapat menyehatkan pencernaan. Susu ini rendah lemak jenuh dan rendah gula. Hadir dalam 2 varian lezat yaitu Choco Malt dan Vanilla.
Dirancang khusus sebagai suplemen pengganti makanan bagi pelaku diet tanpa mengurangi kebutuhan nutrisi tubuh sama sekali. Susu Kalbe Slim & Fit rasa Choco Malt kemasan sachet 6×52 gram bisa dibeli di Shopee seharga Rp 75.000 atau di Kalbestore seharga Rp 77.500.
WRP sudah lama terkenal sebagai brand makanan diet yang enak dan bernutrisi. Salah satu produk terbarunya adalah WRP On The Go, susu kemasan siap minum buat kamu yang super sibuk.
Susu rendah lemak ini baik diminum saat sarapan untuk mengontrol nafsu makan di siang hari. Kaya akan sumber serat dan kandungan nutrisi untuk membuat tubuh tetap sehat serta melancarkan pencernaan. Lengkapi dietmu dengan konsumsi susu ini setiap hari.
Tidak mengandung bahan kimia, kamu tidak perlu khawatir kesehatanmu akan terganggu. WRP On The Go kemasan 200 ml dapat dibeli di Shopee seharga Rp 10.700
Orang diet butuh banyak asupan protein whey yang rendah lemak. Brand susu yang satu ini bisa mencukupi semua kebutuhan nutrisi harianmu. Sebagai susu protein terbaik selama 2005-2011, susu ini akan membantu program dietmu menjadi lebih lancar dan sukses.
Optimum Nutrition Whey Gold Standard terbukti mampu meningkatkan masaa otot tubuh. Manfaat lain yang bisa didapatkan adalah meningkatkan daya tahan tubuh, mencegah penyusutan massa otot, dan membantu pemulihan cedera pada otot. Kandungan bahan alami di dalamnya mudah diserap tubuh, terasa lezat tanpa mengandung pemanis buatan.
Susu dengan varian Strawberry kemasan bisa dibeli di Ilotte seharga Rp 682.500ukuran 1 kg, sementara rasa Chocolate dengan kemasan yang sama tersedia di Shopee seharga Rp 525.000. Kalau kamu ingin mendapatkan pilihan rasa lengkap, bisa membelinya di Tokopedia seharga Rp 830.000 berat 2,2 kg.
Buat kamu vegetarian yang ingin mencapai berat badan ideal, susu yang satu ini paling pas buatmu. Kandungan proteinnya didapatkan dari kacang kedelai, enzim pepaya, dan nanas. Tiap takaran sajinya mengandung kalori yang sangat rendah, hanya 80 kalori saja.
Susu dengan rasa vanilla ini mengandung protein nabati komplet yang bisa menggantikan protein hewani. Puritan’s Pride Soy Protein Instantized Powder rasa vanilla kemasan 1 kg dapat dibeli di Lazada seharga Rp 182.000.
Moringa atau daun kelor sudah lama dipercaya sebagai tanaman yang menyehatkan. Beberapa khasiatnya antara lain mengatasi anemia, mengatur tekanan darah, menurunkan gula darah, dan mencegah malnutrisi pada anak-anak dan lansia.
Verdure Moringa Powder terbuat dari bubuk daun kelor yang sudah dikeringkan. Kamu bisa mengonsumsinya langsung dengan menyeduhnya sebagai minuman, mencampurkannya pada masakan, atau menggunakan bubuk ini sebagai masker wajar. Minuman ini juga baik dikonsumsi oleh ibu menyusui karena daun kelor bermanfaat untuk meningkatkan produksi ASI.
Verdure Moringa Powder kemasan 100 gram bisa dibeli di Lazada seharga Rp 39.780, atau di Shopee seharga Rp 51.000.
Satu lagi susu tanpa kandungan protein hewani yang bisa membantu menurunkan berat badan. Nature’s Way Slim Right Slimming Protein bisa digunakan sebagai pengganti makanan. Kandungan serat, vitamin, dan mineralnya sangat lengkap untuk memenuhi kebutuhan harian tubuh.
Kaya akan Hydrolised Collagen yang dapat menjaga keindahan rambut, kulit, dan kuku. Matcha green tea extract dan magnesium di dalamnya berfungsi meningkatkan metabolisme dan memberikan cadangan energi untuk tubuh.
Nature’s Way Slim Right Slimming Protein With Collagen Chocolate kemasan 350 gram tersedia di Blibli seharga Rp 181.300. Tersedia juga di Shopee seharga Rp 190.000.
Asahi Dear-Natura Active Soy Protein adalah bubuk yang terbuat dari 23 bahan alami yang mudah dicerna tubuh. Di setiap 200 ml susu terdapat kandungan 6,8 gram protein yang baik untukmu yang sedang berdiet. Rasa susu kedelainya lezat, dengan rasa manis alami tanpa buatan.
Untuk hasil terbaik, konsumsi minum ini sebelum tidur, saat olahraga, dan setelah makan. Asahi Dear-Natura Active Soy Protein dapat dibeli di Tokopedia seharga Rp 419.000 atau di Bukalapak seharga Rp 907.000 untuk kemasan 360 gram.
Minuman yang satu ini mengandung protein konsentrat yang sama dibutuhkan oleh tubuh. Dibuat dengan bahan alami tanpa perasa dan pewarna buatan untuk membantumu mendapatkan tubuh yang lebih sehat. Kamu bisa menambahkan bubuk ini untuk minuman lain agar rasanya semakin lezat.
Tidak ada campuran perasa, sehingga tidak akan merubah rasa asli minuman. WPC Whey Protein Concentrate Susu Protein 80% paling pas dikonsumsi setelah bangun tidur dan saat nge-gym. Dapatkan kemasan 500 gram-nya hanya di Shopee dan Tokopedia seharga Rp 175.000.
Susu Tinggi Protein Bisa Membantu Kesuksesan Program Dietmu
Apa saja Manfaat Susu untuk Diet?
Membantu Menurunkan Berat Badan
Mengontrol Asupan Nutrisi
Membantu Menstabilkan Tekanan Darah
Baik untuk Tulang
10 Rekomendasi Susu Protein Terbaik untuk Diet
Garden of Life Raw Organic Fit Protein Powder
Susu Kalbe Slim & Fit
WRP Diet to Go
Optimum Nutrition Whey Gold Standard
Pure Instant Soy Protein Powder
Verdure Moringa Powder
Nature’s Way Slim Right Slimming Protein With Collagen Chocolate
Asahi Dear-Natura Active Soy Protein
WPC Whey Protein Concentrate Susu Protein 80%
Susu Fitness Untuk Menurunkan Berat Badan
Sumber: https://bp-guide.id/AXqPapdo